01 Nov 2025 | Dilihat: 217 Kali

HMT Keluhkan Jalan Rusak, Kadis PUPR: Minggu Depan Ditangani

noeh21
Ruas jalan Kec. Tutar
      

SKOR News, Polman|Sulbar - Himpunan Mahasiswa Tutar (HMT) meminta Pemerintah Kab. Polewali Mandar segera memperhatikan kondisi jalan poros Kecamatan Tutar, khususnya pada ruas jalan poros Tubbi yang terletak di Kamande, Desa Pollewani. 

 

Rilis HMT yang diterima skornews (31/10), jalan tersebut saat ini dilaporkan dalam kondisi rusak parah dan nyaris terputus. Sehingga, berpotensi membahayakan keselamatan pengguna jalan.

 

Ketua HMT, Yusril dalam rilisnya menyampaikan, kerusakan jalan ini sudah berlangsung cukup lama. Namun, hingga kini belum terlihat langkah nyata dari Pemerintah Daerah untuk melakukan perbaikan. 

 

Sekretaris Daerah Kab. Polman, Nursaid yang dikonfirmasi skornews (1/11) langsung memberikan respon, dengan memerintahkan Dinas PUPR agar memberikan stensi. 

 

Kepala Dinas PUPR Kab. Polman, Husain Ismail kemudian meneruskan keluhan Mahasiswa tersebut ke Dinas PUPR Prov. Sulawesi Barat. Karena,  ruas jalan dimaksud adalah Jalan Provinsi. 

 

"Baik Pak Kadis, minggu depan dilakukan penanganan," kata Kadis Prov. Sulbar, yang diteruskan Sekda Polman ke skornews.

 

Diketahui, ruas jalan tersebut memiliki peran vital karena menjadi jalur penghubung antar desa di Kecamatan Tutar dan wilayah sekitarnya. 

 

Kerusakan jalan yang semakin parah, dikuatirkan berdampak luas terhadap perekonomian masyarakat, akses pendidikan, dan aktivitas sosial warga.*Awi